BANTEN | BantenPopuler.com – Gubernur Banten Andra Soni secara resmi melepas kontingen Provinsi Banten yang akan berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVII dan Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) XI Tahun 2025 yang digelar di Jakarta.
Acara pelepasan berlangsung di Pendopo Gubernur Banten, Selasa (28/10/2025).
Sebanyak 328 orang kontingen diberangkatkan, terdiri dari atlet, pelatih, dan ofisial yang siap membawa nama baik Provinsi Banten di ajang olahraga pelajar tingkat nasional tersebut.

“Selamat mengemban tugas sebagai duta olahraga Banten. Jalankan dengan penuh semangat dan sportivitas tinggi. Kami doakan hasil terbaik untuk Banten,” ujar Gubernur Andra Soni dalam sambutannya.
Bangun SDM Unggul Lewat Olahraga
Gubernur Andra Soni menegaskan, olahraga merupakan salah satu pilar utama dalam pembentukan sumber daya manusia (SDM) yang unggul, tangguh, dan berdaya saing.
“Salah satu tujuan pembangunan nasional adalah peningkatan kualitas SDM, baik mental maupun fisik. Dan salah satu jalannya adalah melalui dunia olahraga,” tuturnya.
Ia juga menekankan bahwa prestasi tidak lahir secara instan. “Prestasi lahir dari ketekunan, disiplin, dan kerja keras. Saya yakin atlet Banten mampu membuktikan itu,” tambahnya dengan nada optimistis.
Pemprov Banten Siapkan Bonus untuk Atlet Berprestasi
Sebagai bentuk penghargaan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menyiapkan bonus bagi atlet yang meraih prestasi, tanpa membedakan antara atlet Popnas maupun Peparpenas.
Kebijakan ini disebut Andra Soni sebagai bukti nyata komitmen Pemprov Banten terhadap kemajuan olahraga pelajar.
Selain itu, Gubernur juga menyampaikan harapannya agar Banten dapat menjadi tuan rumah Popnas dan Peparpenas di masa mendatang. Saat ini, Banten bersama Lampung tengah berupaya menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) berikutnya.
“Doakan, semoga Banten bisa menjadi tuan rumah PON mendatang. Ini momentum emas bagi generasi muda untuk tampil di rumah sendiri,” ucapnya disambut tepuk tangan seluruh peserta.
Lebih lanjut, Andra Soni menuturkan, Pemprov Banten akan memperbanyak kegiatan olahraga pelajar, termasuk lomba antar-SMA dan SMK di seluruh kabupaten/kota.
“Banten memiliki potensi besar dan atlet-atlet muda yang berkualitas. Kegiatan olahraga akan terus diperluas agar semangat kompetisi pelajar semakin tumbuh,” tegasnya.
176 Atlet Popnas dan 16 Atlet Peparpenas Siap Berlaga
Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Provinsi Banten, Ahmad Syaukani, melaporkan bahwa kontingen Popnas Banten terdiri dari 176 atlet yang akan berlaga di 19 cabang olahraga, sedangkan untuk Peparpenas terdapat 16 atlet di 4 cabang olahraga.
“Total keseluruhan kontingen mencapai 328 orang yang siap berjuang membawa nama baik Provinsi Banten,” jelasnya.
Diketahui, Popnas XVII dan Peparpenas XI Tahun 2025 akan berlangsung di Jakarta pada 1–10 November 2025, dengan Ahmad Syaukani bertindak sebagai Ketua Kontingen Provinsi Banten.
Editor | BantenPopuler.com


















